Korsel Dinobatkan sebagai Destinasi Kuliner Terbaik di Asia, Wajib Masuk Itinerary Tour Korea Kamu!

Korsel Dinobatkan sebagai Destinasi Kuliner Terbaik di Asia, Wajib Masuk Itinerary Tour Korea Kamu!

JAKARTA – Korea Selatan alias Korsel kian lengkap jadi destinasi tour Korea idaman karena baru saja masuk tempat kuliner terbaik Asia, lho! Itu berarti selain destinasi wisatanya yang menarik, negara ini patut dikunjungi karena makanannya yang enak.

Korsel resmi dinobatkan sebagai destinasi wisata kuliner terbaik di Asia, mengalahkan Jepang dan Thailand. Fakta ini terungkap dari survei terbaru yang dilakukan oleh Agoda, di mana mayoritas wisatawan menyebut makanan sebagai alasan utama mereka memilih tour Korea sebagai tujuan wisata kuliner.

Sebanyak 64% responden menyatakan bahwa daya tarik kuliner menjadi alasan utama mereka mengunjungi Negeri Ginseng ini. Mulai dari kimchi yang kaya probiotik, bulgogi yang gurih manis, hingga jajangmyeon yang cocok di lidah, Korea Selatan punya segudang pilihan makanan yang bukan hanya lezat tapi juga menggoda secara visual.

Pilihan Wisata Halal Kuliner dalam Tour Korea Makin Berkembang

Bagi kamu yang tengah merencanakan Tour Korea dengan konsep wisata halal, kini semakin banyak restoran bersertifikat halal dan tempat makan ramah Muslim yang tersebar di Seoul, Busan, hingga Jeju. Pemerintah Korea dan pelaku industri pariwisata aktif memfasilitasi kenyamanan wisatawan Muslim, termasuk penyediaan tempat salat dan label halal di produk makanan.

Kamu bisa menikmati kelezatan samgyetang halal, tteokbokki pedas manis, dan bibimbap yang penuh warna, semuanya tanpa rasa was-was. Inilah yang membuat Tour Korea semakin populer di kalangan traveler Muslim dari Indonesia dan berbagai belahan dunia.

Kemenangan Korea Selatan sebagai raja kuliner Asia bukan tanpa alasan. Negara ini dikenal mampu memadukan tradisi dengan tren modern, termasuk dalam dunia kuliner. Setiap sudut kota bisa menjadi destinasi rasa yang menggugah selera.

Nah, bagi kamu yang ingin merasakan langsung kekayaan rasa ini, jangan ragu untuk memasukkan Korea Selatan ke dalam daftar tujuan Tour Korea halal berikutnya. Dengan pilihan paket perjalanan halal yang semakin beragam, kamu bisa menikmati pengalaman budaya dan rasa sekaligus dalam satu perjalanan penuh makna.

Related Posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Alamat PT. Wisata Halal Indonesia

Bersama Wisata Halal Indonesia, Jalan Jadi Lebih Tenang Karena Halal