Hokkaido, Destinasi Wisata Halal Jepang yang Harus Kamu Kunjungi

JAKARTA – Hokkaido boleh dibilang menjadi salah satu destinasi wisata halal Jepang yang menarik untuk dikunjungi. Ada begitu banyak fasilitas, destinasi, sampai restoran yang ramah dengan muslim.

Hokkaido adalah pulau terbesar dan paling utara di Jepang. Pulau ini dikenal dengan keindahan alamnya yang luar biasa, termasuk pegunungan, danau, hutan, dan pantai. Hokkaido juga merupakan rumah bagi berbagai macam flora dan fauna, termasuk beruang, rusa, dan rubah.

Selama di sana, kamu bisa mengunjungi situs warisan Dunia UNESCO, Taman Nasional Shiretoko. Lalu, kamu juga bisa kunjungi Danau Toya, Kebun Binatang Asahiyama, hingga Furano. Udaranya yang sejuk menjadi daya tarik tersendiri buat wisatawan.

Hokkaido adalah tujuan wisata yang bagus setiap saat sepanjang tahun. Saat musim panas, kamu bisa hiking, berkemah, dan memancing. Musim gugur adalah waktu yang tepat untuk melihat dedaunan musim gugur yang berwarna-warni. Sedang, paa musim dingin, kamu bisa bermain ski, seluncur salju, dan seluncur es. Musim semi adalah waktu yang tepat untuk melihat bunga sakura bermekaran.

Nah yang bikin Hokkaido jadi salah satu destinasi halal Jepang ialah banyaknya fasilitas muslim di sana. Banyak sekali restoran halal, seperti Donburichaya Chiste, Tohachi, atau Pastisserie Foy.

Sebagai Destinasi Wisata Halal Jepang, Hokkaido Sediakan Hotel Muslim

Hokkaido, Destinasi Wisata Halal Jepang yang Harus Kamu Kunjungi
Sumber: Japan Cheapo/ Hokkaido

Sebagai destinasi wisata halal Jepang, Hokkaido juga menyediakan hotel muslim. Kamu bisa memilih hotel, seperti Rusutu Hotel, Sahoro Resort, Clubby Sapporo, WBF Hakodate Watatsuminoyu, dan masih banyak lagi.

Bahkan, beberapa tempat berbelanja di Hokkaido, yakni Chitose Outlet Mall Rera, kamu bisa dengan mudah beribadah. Sebab, di mall tersebut, tersedia pula musala untuk melaksanakan salat. Bandara Asahikawa pun juga memiliki musalah di dalamnya.

Related Posts:

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Alamat PT. Wisata Halal Indonesia

Bersama Wisata Halal Indonesia, Jalan Jadi Lebih Tenang Karena Halal